Sabtu, 16 Mei 2015

Apakah Bahaya Mandi Malam Merupakan Mitos atau Fakta?



Mandi Malam - Mandi menjadi salah satu kebutuhan manusian setiap harinya untuk membersihkan badannya dari rutinitas pekerjaan (berkeringat dan bakteri). Umumnya mandi dilakukan dua kali sehari, yaitu pagi dan sore. Kebanyakan orang sering telat mandi sore akibat tuntutan pekerjaan yang memaksanya mandi malam.

Dari banyaknya mitos yang mengatakan bahwa mandi pada malam hari dapat menyebabkan berbagai macam penyakit seperti rematik, paru – paru basah, dan penuaan dini. Mereka yang meyakini mitos tersebut sangat takut dan tidak memilih untuk mandi karena jika mandi pada malam hari akan berdampak buruk terhadap kesehatan. 
 
Untuk lebih memperjelas mengenai keberadaan mitos tentang bahaya mandi malam lansung saja kita simak ulasannya berikut ini :


Mandi malam akan berdampak negatif atau berbahaya terhadap seseorang yang memiliki riwayat sakit  seperti rematik, paru – paru basah, dan sangat tidak dianjurkan untuk mandi pada malam hari. Selain itu tidak ada bukti ilmiah yang mengatakan bahwa mandi malam berbahya terhadap tubuh.


Dari ulasan diatas bisa dikatakan mandi malam tidaklah memiliki efek negatif dan hasil penelitian lain menemukan, mandi malam malah akan berdampak baik untuk tubuh, apa itu? berikut manfaatnya :

Mencegah Insomnia
Selain membersihkan dan membuat tubuh rileks, ternyata mandi malam dapat mencegah atau mengatasi gannguan tidur (insomnia). Dengan mandi malam akan membuat tubuh bersih dari keringat lengket yang membuat badan jadi gatal dan mengganggu istirahat anda.

Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
Bagi anda yang sering merasakan kaku dileher, tangan sering kesemutan, itu tandanya gejala tekanan darah tinggi. meskipun tidak ada penyaranan untuk mandi malam, sesekalai tidak apa – apa untuk melakukan terapi untuk turunkan tekanan darah tinggi.

Membuat Kondisi Fisik dan Pikiran Rileks
Dengan mandi malam maka akan membuat  tubuh menjadi tenang karena selain bersih, juga akan mengeluarkan toksin dari dalam tubuh.

Kesimpulannya, dari banyaknya mitos tentang bahaya mandi malam dikalangan masayarakat dan hasil penelitian para ahli kesehatan berpendapat hanya Mitos dan sama sekali tidak berbahya, justru malah memberikan manfaat.


Bagaiman sahabat, sudah pahamkan? Meskipun demikian ulasan diatas berdampak positif, namun sebaiknya kita menghindari hal –hal yang diluar pola hidup kita dan pastinya selulu bijak. Oke sekian dulu artikel ini, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar